Beberapa Hal Yang Wajib Pengrajin Sepatu Tahu Sebelum Menjalankan Bisnis

Pengrajin sepatu adalah orang yang membuat produk sepatu dalam jumlah tertentu. Bila pasarnya banyak maka produksi sepatu merek tersebut juga banyak.  Perkembangan sepatu atau alas kaki kini semakin meningkat. Bahkan, sudah menjadi fashion untuk para pemakainya.

Pengrajin Sepatu Murah Berkualitas
Pengrajin Sepatu Murah Berkualitas

Sebenarnya semua orang bisa melakukan produksi sepatu sendiri kalau mau belajar dengan giat dan tekun. Membuat sepatu bisa dipelajari asalkan memiliki alat dan kemauan yang kuat. Sepatu sendiri memiliki banyak jenis dan model. Maka dari itu seringnya jasa pembuatan sepatu juga melihat hal ini.

Pengrajin Sepatu
Pengrajin Sepatu

Wajib Tahu Model Sepatu Yang Sering Digunakan

  • Model Sneaker

Model  satu ini memang diminati oleh banyak kalangan baik wanita maupun perempuan. Alasan kenapa Sneaker sangat digemari karena  sepatu jenis ini sangat nyaman untuk digunakan sehari-hari.

Makanya banyak perusahaan atau pabrik pembuatan sepatu yang mengeluarkan banyak desain sneaker dan dipasarkan keberbagai negara. Ketika anda menggunakan sepatu model ini, maka akan terkesan santai dan sporty, namu tetap terlihat trendi.

  • Model Wedges dan Peep Toe Heels

Ini adalah jenis sepatu hak tinggi wanita. Wedges sendiri banyak digunakan oleh para wanita karena kenyamanan. Hal ini karena wedges memiliki sol sepatu pada bagian depan dan belakang yang cukup tebal. Untuk bagian belakang wedges dibuat lebih tinggi daripada bagian belakang agar lebih cantik.

Sedangkan peep toe heels adalah sepatu dengan hak tinggi di bagian belakang. Untuk bagian depannya lebih terbuka. Sepatu ini memberikan kesan tinggi pada pemakainya.

  • Model Flat Shoes

Tipe ini tidak memili sol di bagian belakangnya. Hal ini membuat pemakainya akan merasa lebih ringan dan nyaman meskipun menggunakan sepatu. Jenis flat shoes juga memiliki desain warna yang banyak dan juga cantik.

Selain flat shoes ada model yang sejenis dengan model yang berbeda yaitu ballerina flats dan loavers. Untuk jenis sepatu zaman sekarang untuk wanita sangat banyak dengan nama yang beragam.

  • Model Boots
  Cara Memilih Tempat Buat Sepatu di Bogor

Model ini merupakan yang paling banyak digunakan oleh pria maupun wanita. Kalau dulu hanya digunakan di negara yang memiliki cuaca dingin, sekarang model sepatu boots sudah bisa digunakan di negara tropis. Tentu desain yang digunakan harus sesuai dengan iklim cuaca negara tersebut.  Model sepatu boots sendiri sebenarnya juga banyak dan beragam.

Bagian-bagian Sepatu Yang Harus Diketahui Oleh Pengrajin Sepatu

Sebelum menjalankan bisnis sepatu anda harus tahu mengenai seluk-beluk produk yang ingin anda jual. Pada umumnya sepatu memiliki dua bagian yaitu bottom dan upper sepatu.

  • Bagian Upper Sepatu

Bagian upper sepatu sendiri terdiri dari bentuk bagian depan hingga bagian belakang. Sekaligus untuk bagian kanan dan kirinya. Pada bgian atas juga memiliki tempat untuk tali sepatu. Tali ini berguna untuk mengikat sepatu agar lebih kuat bila digunakan. Namun, ada beberapa sepatu yang tidak menggunakan tali ikat.

Pada bagian upper ini biasanya menggunakan bahan kulit asli maupun kulit sintetis.  Bahan akan dipotong-potong menjadi beberapa bagian sesuai dengan pola atasan. Setalah itu bagian-bagian tersebut disatukan dengan cara dijahit.  Untuk pembuatan sepatu  kulit biasanya membutuhkan beberapa penanganan khusus agar bahan kulitnya tidak mudah rusak.

  • Bagian Bottom Sepatu

Bagian ini digunakan untuk alas sepatu.  Alas sepatu ini biasanya disebut sole sepatu.  Seperti bagian upper yang terdiri atas beberapa bagian. Sole juga terdapat tiga  lapisan yaitu insole, midsole, dan outsole. Tujuannya agar bagian bawah sepatu yang sering bergesekan dengan permukaan jalan jauh lebih kuat.

Pada bagian ini juga menggunakan bahan yang cukup tebal namun tidak kaku. Bahan tebal ini harus efektif dan elastis agar bisa digunakan dengan nyaman.

  Belajar Cara Membuat Sepatu wanita dan Menggunakan Merk Sendiri!

Cara Produksi Sepatu Untuk Para Pengrajin Pemula

Agar dapat memproduksi sepatu, tentu anda harus menyiapkan alat dan bahannya. Lebih baik membeli alat dan bahan khusus di tempat peralatan dan bahan pembuatan sepatu.  Hal ini akan jauh lebih mudah untuk anda mendapatkan alat atau bahan yang dibutuhkan.

  1. Setelah bahan dan alat yang dibutuhkan siap, anda bisa langsung menuankan ide anda dalam bentuk sketsa dan membuat pola atau model sepatu sesuai dengan keinginan anda. bagi seorang pemula, akan lebih baik memilih pola yang sederhana saja.
  2. Setalah itu membuat rancangan pola pada lembar kertas biru. Anda juga bisa mengambil rancangan pola yang ada di internet.
  3. Membuat cetakan kaki. Cetakan kaki ini akan menjadi dasar pola pembuatan sepatu anda.
  4. Jika sudah anda tinggal merakit sepatu tersebut.

Teknik Pembuatan Sepatu Yang Sering Digunakan

  1. Teknik cutting adalah tahap pemotongan bahan sebelum diubah menjadi bagian upper atau bottom
  2. Teknik sewing adalah proses mempersatukan bagian-bagian sepatu sesuai dengan pola yang telah dibuat.
  3. Outsole  and insole production adalah tahap pembuatan bagian bawah sepatu.
  4. Teknik stock fitting adalah penggabungan seluruh bagian bottom. Mulai dari insole, midsole, dan outsole hingga menjadi bagian bawah sepatu yang sempurna.
  5. Teknik assembeling, tahap ini bagian upper dan bottom  bisa disatukan sesuai dengan pola yang ada.
  6. Finising, tahap akhir yang belum terakhir karena setelah ini masih ada proses packing. Pada bagian finishing sepatu akan diteliti dan diuji ketahanannya. Jika ada cacat maka akan dipisahkan dan diproses ulang.  Jika sepatu sudah selesai maka terakhir tinggal dipacking dan dipasarkan.

Agar terkesan lebih eksklusif anda bisa memberikan kode produksi pada  produk sepatu yang anda buat. Kode produksi ini juga bisa digunakan untuk penanda bahwa produk tersebut asli. Seperti kode produksi converse. Sepatu converse yang asli akan memilik kode produksi yang berbeda pada bagian kiri dan kanannya.

  4 Tips Menggunakan Jasa Pembuatan Sepatu Desain Sendiri

Setiap produk pasti memiliki ciri tersendiri untuk membedakan produk yang satu dengan yang lainnya. Ciri yang berbeda ini juga bisa menjadi cara jual tersendiri. Untuk itu anda juga harus memikirkan keunikan pada produk sepatu yang ingin anda produksi.

Sebagai bahan pembelajaran anda bisa mencari tahu bagaimana produk-produk sepatu yang ternama diproses. Misalnya saja anda mencari tahu bagaimana cara pembuatan sepatu Adidas. Adidas adalah merek sepatu yang cukup terkenal. Dari produk ini anda bisa mempelajari keunikannya. Selain Adidas proses pembuatan sepatu nike juga patut dipelajari. Membaca lebih banyak mengenai merek sepatu yang lebih senior akan membantu anda meningkatkan kualitas produk yang anda buat.

Anda juga bisa membandingkan cara maupun model buatan pabrik. Biasanya sepatu produksi sendiri sangat diminati. Hal ini karena produksinya yang tidak banyak. Sepatu yang eksklusif  asti sangat diminati  banyak kalangan.

Nah, di atas telah dijelaskan apa saja yang harus anda ketahu sebelum memutuskan untuk menjadi pengrajin sepatu.  Selain cara dan pengetahuan di atas, modal pembuatan juga harus anda pikirkan. Agar tidak tersendat di tengah jalan nantinya.

Click to rate this post!
[Total: 5 Average: 5]

Produsen Sepatu Online

Leave a Comment